Racik (Malaysia)

Racik adalah sejenis perangkap yang digunakan untuk menangkap burung. Racik ini dibuat dari beberapa bahan seperti: potongan tembaga berukuran sekitar 3 inci untuk dijadikan sebagai tiang racik; tali tangsi sepanjang 6 inci untuk setiap mata racik; benang nilon halus yang telah dipintal atau dipilin. Benang nilon ini nantinya akan disambung pada ujung tangsi dan disimpai dengan tembaga yang berbentuk seperti angka delapan atau dengan mata kail; dan tali precut yang digunakan untuk menyambung antarmata kail. Tali precut atau tali kajar ini dibuat agar racik tidak tercabut dan dibawa lari oleh burung.

Racik sebagai perangkap burung, dapat dipasang di atas tanah, batang pohon atau pun di ranting pohon. Racik yang bermata 37, 32, 27, dan 24 biasanya dipasang di atas tanah. Racik yang bermata 17 dan 15 biasanya dipasang di batang-batang pohon yang telah lapuk. Sedangkan, racik yang bermata 15 dan 11 biasanya dipasang di ranting-ranting pohon.

Saat menjebak burung menggunakan perangkap racik, perlu pula memakai denak atau burung pemikat. Denak yang digunakan berbeda-beda, bergantung pada tempat di mana racik akan dipasang. Apabila racik dipasang di atas tanah, maka denak yang digunakan adalah burung jantan. Namun, apabila racik dipasang di batang atau ranting pohon, maka denak yang digunakan adalah burung betina. Saat menggunakan perangkap racik ini, setiap matanya harus dipasang sedemikian rupa (saling silang, mengikuti putaran atau secara berjajar), agar digemari oleh burung pemikat. Denak yang berupa burung pemikat ini diletakkan di samping mata racik, namun diusahakan agar jangan sampai denak tersebut terkena racik yang dipasang. Burung-burung yang terpikat oleh denak akan datang pada waktu yang tidak terlalu lama dan terjerat oleh racik.

Setelah digunakan racik akan dicabut dan disimpan kembali. Mencabut racik ini dimulai dari setiap ujung mata racik dengan menggunakan tiga jari. Kemudian tali racik itu digulung satu demi satu hingga mencapai tali kajar. Setelah itu racik dikemas dan dimasukkan dalam gulungan karet. Racik ini apabila dirawat secara baik akan dapat bertahan hingga 20 tahun, namun apabila tidak dirawat, hanya dapat digunakan antara 1 hingga 3 tahun saja.

Sumber: http://malaysiana.pnm.my

Cara Pasang Tali Layangan agar Manteng di Udara
Topeng Monyet
Keraton Surosowan

Archive