Bitter Ballen

Bahan
200 gr daging sapi cincang, sangrai sampai kering
50 gr margarin
50 gr bawang bombai, cincang halus
50 gr tepung terigu
150 ml susu cair
½ sdt garam
½ sdt lada bubuk
1 sdm gula pasir
1 sdm seledri cincang
minyak goreng
Pelapis
100 gr tepung panir
2 butir telur, kocok lepas

Cara membuat
Panaskan margarin, tumis bawang bombai sampai harum. Masukkan tepung terigu sekaligus, aduk cepat.

Tuang susu sedikit demi sedikit sambil terus diaduk sampai rata. Masukkan daging, garam, lada, gula pasir, dan seledri, aduk rata. Angkat dan biarkan dingin.

Ambil 1 sendok teh adonan, bulatkan lalu gulingkan ke tepung panir. Celupkan ke telur kocok, gulingkan lagi ke tepung panir.

Panaskan minyak goreng, masukkan bola-bola berpanir secukupnya. Goreng sambil sesekali dibolak-balik sampai kecokelatan. Angkat dan tiriskan.

Untuk 40 buah

Sumber: Tabloid Nova, No. 1050/XXI 7--13 April 2008.
Cara Pasang Tali Layangan agar Manteng di Udara
Topeng Monyet
Keraton Surosowan

Archive