Soto Kudus

Bahan
1 dada ayam (500 gram)
1 1/2 liter air
100 gram taoge, siangi
3 butir telur rebus, potong menjadi dua
2 tangkai seledri, iris halus
2 sendok makan bawang goreng
1 batang serai, memarkan
Minyak untuk menggoreng

Bumbu halus
6 butir bawang merah
4 siung bawang putih
1 sendok teh ketumbar
5 butir kemiri
1/2 sendok teh merica
2 cm kunyit
2 cm jahe
1 1/2 sendok teh garam

Sambal
10 buah cabai rawit, rebus, beri sedikit garam, haluskan

Cara membuat
Rebus air dan ayam, hingga air tinggal 3/4 nya, angkat daging ayam, tiriskan.

Panaskan minyak goreng, goreng ayam hingga kecokelatan, angkat, tiriskan. Suwir-suwir daging ayam, sisihkan.

Panaskan 2 sendok makan minyak sisa menggoreng, tumis bumbu halus hingga harum.

Rebus kembali kaldu sisa merebus, masukkan tumisan bumbu dan serai, aduk rata, mendidih, angkat.

Siapkan mangkuk, tata taoge, ayam suwir, dan seledri. Tuangi kuah soto dan taburi bawang goreng.

Sajikan bersama sambal rebus dan telur rebus.

Untuk: 5 porsi

Sumber: http://www.tabloidnova.com
Cara Pasang Tali Layangan agar Manteng di Udara
Topeng Monyet
Keraton Surosowan

Archive